Blogger Technology Template Blogger Template Blogger Infastio

Template Blogger Infastio Karya YanuarZG, Pengalaman Seorang Pemula Ubah Tampilan Blog dengan Mudah

Edy Arsyad
Selasa, Februari 06, 2024
4 Komentar
Beranda
Blogger
Technology
Template Blogger
Template Blogger Infastio
Template Blogger Infastio Karya YanuarZG, Pengalaman Seorang Pemula Ubah Tampilan Blog dengan Mudah
Awalnya saya coba-coba, lah kok enak. Yah, demikian penggalan kata-kata yang pernah viral di media sosial. Demikian pula saat mencoba template Blogger Infastio pertama kalinya.
ILUSTRASI. Menulis di Blogger. (DALL·E)
Dibuat oleh YanuarZG, seorang desainer dan pembuat landing page Blogger template yang juga aktif sebagai penulis artikel di bidang Internet dan Teknologi sejak 2012. 
Pertama kali mengetahui template Infastio tanpa sengaja saat menjelajah di internet untuk mencari referensi tampilan template, pertengahan Januari lalu. 

Referensi pencarian itu tak hanya soal tampilan yang menarik, tetapi juga fitur-fitur yang ditawarkan. Nah, kebetulan fitur pengunci (locked) artikel atau postingan secara khusus tersedia di dalam template Infastio. 

Beberapa hari kemudian mencoba template Infastio, apalagi sang "empu"nya, YanuarZG, mempersilakan mengunduh karyanya itu dan diberikan secara gratis. 

Tak butuh waktu lama, mengutak-atik Infastio sesuai referensi desain yang dinginkan. Tak perlu khawatir, jika menemui kesulitan saat mengutak-atiknya, YanuarZG telah membuat dokumentasi beberapa pengaturan, widget, dan HTML tambahan. 

Template Blogger Infastio
Template Blogger Infastio



Pengaturan dan penyesuaian di template ini mudah tanpa memerlukan pengetahuan teknis yang mendalam. Ini tentu membantu saya yang tidak memiliki latar belakang desain atau pengkodean. 

Ditambah lagi sang "empu" Infastio menyiapkan ruang "curhat" di grup Telegram. Anda bisa berkeluh kesah. Kita dapat bertanya secara langsung kepada YanuarZG dan saling berbagi pengalaman dengan pengguna lainnya. 

{next}
Kelebihan pertama yang membuat saya terkesan adalah tampilan visual template tersebut. YanuarZG benar-benar memahami estetika modern dan clean yang sedang tren saat ini. 

Desainnya sederhana namun elegan, memastikan pengunjung blog merasakan kenyamanan visual tanpa merasa terganggu oleh tata letak yang rumit. 

Demikian juga navigasinya yang responsif membuat penggunaan template Infastio menjadi sangat nyaman. Dari segi performa, template Infastio juga memuaskan. 

Kecepatan loading yang optimal memastikan pengunjung tidak bosan menunggu dan tetap betah menjelajahi halaman blog, yang juga memberikan pengaruh positif terhadap SEO dan kenyamanan pengguna saat blog Anda dikunjungi. 

Nah, bagi Anda yang sedang mencari template Blogger yang dapat memberikan tampilan profesional dan fungsionalitas optimal, Infastio adalah salah satu pilihan yang sangat saya rekomendasikan. (*)

Penulis blog

4 komentar

  1. Harun Alfala
    Harun Alfala
    9 Februari 2024 pukul 06.57
    Keren masss, mampir juga ke website saya https://1sekolah.com
    1. Edy Arsyad
      Edy Arsyad
      14 Februari 2024 pukul 06.11
      Thanks udah mampir. Lebih keren.
    2. Anonim
      Anonim
      24 April 2024 pukul 03.08
      mas template yg digunakan apa?
    3. Edy Arsyad
      Edy Arsyad
      26 April 2024 pukul 07.53
      theme62, Mas.
Berkomentarlah dengan bijak dan sopan. Bila Anda ingin memberikan saran, kritik, dan masukan yang membangun, dengan senang hati Kami persilakan. Terima Kasih.